Apa itu 502 Bad Gateway Error ?
502 Bad Gateway error berarti web server yang kalian terhubung sedang berubah menjadi proxy untuk menyampaikan informasi dari server lainnya, tetapi mendapatkan respon buruk dari server lainnya tersebut. Disebut error 502 karena HTTP status code web server tersebut mendeskripsikan error tersebut. Masalah bad respon ini bisa disebabkan beberapa masalah. Mungkin saja servernya overload, atau ada masalah dengan network dari kedua server tersebut, dan ini hanya sementara saja. Mungkin saja ada kesalahan setting firewall, atau bahkan error dalam pengcodingannya, dan masalah 502 Bad Gateway ini tidak akan bisa diperbaiki sampai firewall dan pengcodingan tersebut diperbaiki.Kalian mungkin akan melihat banyak halaman 502 yang berbeda pada setiap website, website mungkin juga menggunakan nama yang berbeda untuk error ini, kalian mungkin saja melihat :
- HTTP Error 502 Bad Gateway
- HTTP 502
- 502 Service Temporary Overload
- Temporary error (502)
- 502 Server Error : the Server encountered a temporary error and could not complete your request
- 502 Bad Gateway Nginx. Dan lain sebagainya.
Yap, seperti yang sudah dikatakan diatas. Ini adalah masalah pada sisi server yang kalian tidak bisa lakukan apapun. Kadang ini hanya sementara, kadang juga tidak. Meskipun begitu, ada beberapa cara yang dapat dilakukan pada sisi kalian.
Refresh / reload halaman tersebut
Refresh/ reload halaman tersebut kadang cukup berguna. Kebanyakan 502 error hanya sementara dan simple refresh mungkin akan kembali normal. Kebanyakan browser menggunakan F5 key untuk refresh, dan menyediakan tombol refresh disekitar address bar. Well, tidak selalu memperbaiki masalahnya sih, tapi mencobanya hanya membutuhkan beberapa detik aja.cek apakah website tersebut down juga untuk orang lain.
Ketika kalian gagal mencapai sebuah website(untuk masalah apapun), kalian dapat mengeceknya jika hanya kalian yang mengalami masalah tersebut, atau orang lain juga mengalami hal yang sama. Ada banyak sekali tool diluar sana. Tapi biasanya saga menggunakan isitdownrightnow.com.Jika kalian mendapatkan laporan kalau website tersebut DOWN untuk semua orang, tidak banyak yang dapat kalian lakukan tapi coba lagi nanti. Jika laporan mengatakan kalau website tersebut UP, maka masalahnya ada di tempat kalian, tapi sangat jarang sekali masalah ini menyebab 502 error, tapi masih ada kemungkinan dan kalian bisa mencoba beberapa cara pada seksi berikut ini.
Coba menggunakan browser lain
Mungkin saja masalahnya ada pada browser kalian yang menyebabkan 502 Bad Gateway error. Salah satu cara untuk mengeceknya adalah dengan menggunakan browser yang berbeda dan melihat apakah tidak ada masalah dan kalian bisa mengakses website tersebut. Kalian bisa menggunakan Google Chrome, Mozilla Firefox, Apple Safari dan lain sebagainya. Jika kalian juga mendapatkan error pada browser lain juga, maka kalian tahu kalau ini bukan masalah pada browser, dan kalian harus mencoba cara lain.Bersihkan Browser Cache dan Cookies
Jika mencoba dengan browser lain bisa, maka kemungkinan masalahnya ada pada browser kalian yang mungkin saja outdated atau ada file corrupt yang menyebabkan 502. Dengan menghapus cached file ini dan mencoba membuka kembali website tersebut mungkin saja dapat memperbaiki masalah error 502 Bad Gateway ini.kebanyakan browser menggunakan shortcut CTRL + SHIFT + DEL untuk membuka kontrol ini.
Cek plugin dan extensions
Jika kalian menggunakan extension pada browser kalian, kemungkinan maslaahnya datang dari salah satu extensi tersebut. Cobalah untuk men-disable semua extensi tersebut dan cobalah untuk mengakses website tersebut lagi. Jika tidak terjadi error maka suatu extensi yang menyebabkan hal itu. Cobalah meng-enable-kan satu – satu extensinya dan carilah extensi yang jadi biang masalah.Restart peralatan kalian.
Jadi kalian telah menggunakan site yang mengecek up atau down dan menyimpulkan bahwa site tersebut down hanya ditempat kalian. Dan kalian juga telah menggunakan beberapa browser yang berbeda dan mendapatkan hal yang sama. Jadi kalia tahu bahwa masalahnya ada pada sisi kalian tapi bukan pada browser kalian.Mungkin saja di computer kalian ada sesuatu yang sementara mengganggu computer dan jaringan kalian(PC, WI-FI, Router, Modem dll). Cobalah untuk merestart perangkat tersebut mungkin saja akan beres setelah restart (biasanya sih gitu kan,,, hanya butuh restart heheheee).
Ubah DNS Server
Kadang – kadang, masalah DNS dapat menyebabkan error 502 . Mengganti DNS Server kalian sepertinya bukan cara untuk memperbaikinya tapi masih ada kemungkinan penyebabnya. Dan tidak cukup sulit untuk menggantinya . kalian dapat merubahnya ke DNS Pihak ketiga seperti OpenNDS atau Google DNS dan mungkin dapat menyelesaikan masalahnya.cara tidak langsung
dengan membuka website menggunakan https://www.hidemyass.com/proxy dan coba masuk lewat sana.
Sementara hanya ini yang dapat kalian lakukan dan seperti yang dikatakan diawal, masalah ini hanya sementara. Jadi coba lagi beberapa saat.
update :
coba cek program apa aja yang terinstal, yang mempengarui browser mungkin ada Pup disana yang menyebabkan error 502 Bad Gateway ini.
bisa coba pakai adware cleaner yang bisa di download di https://www.malwarebytes.com/adwcleaner/ untuk membersihkan Pup(Potential unwanted program.
Silahkan meninggalkan komentar berupa pertanyaan atau hal sejenisnya,
ingat jika admin mengira itu adalah junk comment maka akan dihapus.
Conversion Conversion Emoticon Emoticon