Klik start. Klik shutdown.
Tunggu. Tunggu. Dan tunggu terus.
Bukanlah hal yang jarang untuk mengeluh tentang waktu start-up atau kecepatan booting computer kalian. Dan ternyata waktu yang dibutuhkan untuk shutdown menjadi sumber frustasi lain kalian. Maksudku seharusnya berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menutup sesuatu ? kenapa tidak langsung mati saja tanpa mencabut kabel power listriknya ?
Seperti biasanya, ada banyak alasan. Mungkin beberepa yang umum diantaranya sebagai berikut :
Shutdown : ini adalah proses, bukan sebuah event
Akan sangat penting untuk mengetahui bahwa mematikan computer kalian adalah sebuah proses yang kompleks yang mungkin sama atau bahkan lebih dari ketika kita menyalakannya.
Ketika kalian menyuruh Windows untuk shutdown, dia akan bertanya kepada masing – masing aplikasi yang sedang berjalan “apakah ok jika dimatikan ?”. Hal ini akan memberikan kesempatan untuk masing – masing program memberikan sebuah peringatan jika kalian mempunyai pekerjaan yang belum disimpan. Semua program kemudian diberitahu kalau windows akan shutdown, suka atau tidak suka. Setelah itu akan mengarah ke device drivers(software yang bertanggung jawab pada setiap hardware pada system kalian) juga diberitahu kalau akan terjadi shutdown.
Mengapa sangat kompleks ?
Setiap aplikasi membutuhkan kesempatan untuk menyimpan apapun yang dibutuhkannya untuk bisa tertutup. Setiap device driver butuh kesempatan untuk mematikan device dengan cara yang teratur, menyimpan keadaan apapun mungkin akan penting ketika kalian menghidupkan computer kalian dilain waktu.
Semua itu membutuhkan waktu. Kadang membutuhkan waktu yang lama. Dan kadang ada masalah.
Banyak sekali program.
Proses shutdown sangat bergantung pada setiap software dan aplikasi yang berjalan. Setiap software diberi kesempatan untuk melakukan suatu pekerjaan, dan berpotensi pekerjaan yang memakan banyak waktu, sebelum windows shutdown. Pada kemungkinan terburuk, suatu aplikasi mungkin akan sepuhnya terjadi jeda saat aplikasi tersebut menanyakan user seperti “Do you want to save this file first ?”
Dan hasilnya adalah, aku jarang sekali langsung shutdown windows. Tapi, menutup aplikasi dan program yang sedang terbuka terlebih dahulu sehingga tidak lagi berurusan dengan aplikasi dan program yang membutuhkan input akhir dariku.
Sangat banyak program.
Bagaimana dengan semua program yang berjalan yang tidak kalian mulai ?
Umum sekali untuk mempunyai banyak program yang memulai secara otomatis ketika kalian sign in ke Windows. Mulai dari security software, automatic software utilities, hingga communications tools seperti Skype, mereka berpengaruh kepada waktu yang dibutuhkan untuk mulai dan mematikan. Setiap program dan aplikasi diberikan kesempatan untuk “melakukan sesuatu” sebelum mereka keluar.
Hardware juga
Local network kalian juga dapat berpengaruh terhadap tertundanya shutdown. Setiap koneksi local, katakanlah sebuah printer, atau file dan folder yang di share local. Membutuhkan waktu untuk tertutup secara individu. Jika sisi remote sedang non-responsive, hal itu juga berkontribusi terhadap lambatnya proses shutdown.
Masalah hardware lainnya juga berpengaruh terhadap lambatnya proses shutdown. Yang paling umum adalah masalah dengan device driver(software yang digunakan untuk mengontrol hardware) yang dapat menyebabkan masalah ketika shutdown. Masalah hardware yang sesungguhnya umumnya menyebabkan masalah yang lain.
Pastikan driver kalian versi yang terbaru. Sebaliknya, jika kalian mulai merasakan masalah setelah melakukan pembaruan device driver, coba pastikan dulu dengan manufacturernya.
Malware termasuk juga
Akhirnya, ada masalah dengan malware.
Malware bekerja secara misterius, dan dapat dipastikan akan membuat kacau system suatu waktu, termasuk juga proses shutdown.
Satu kata tentang tidak pernah mematikan computer(shutdown)
Terlalu lama untuk shutdown,dan ada yang tidak pernah dishutdown sama sekali.
Semua yang didiskusikan diatas berlaku untuk kedua situasi. Tidak pernah shutdown mungkin karena software yang sedang kalian jalankan, device drivers, masalah hardware atau malware. Bedanya jika lambat mungkin side effect karena semua berjalan lancer seperti seharusnya.
Tidak pernah shutdown sebaliknya, mungkin juga semacam kegagalan dari suatu aplikasi. Software yang dibuat dengan buruk, bugs, masalah setingan dapat menyebabkan software menunggu sesuatu yang tidak pernah terjadi sebelum bisa dishutdown.
Yang paling penting untuk menghindari masalah ini adalah menjaga agar software dan aplikasi kalian uptodate.
Silahkan meninggalkan komentar berupa pertanyaan atau hal sejenisnya,
ingat jika admin mengira itu adalah junk comment maka akan dihapus.
Conversion Conversion Emoticon Emoticon